Hay sobat Netizen...Ribuan kitab suci Alquran dan kitab lain milik Haryo (43) warga Demak, Jawa Tengah selamat dari amukan si jago merah yang menghanguskan ribuan toko di Pasar Johar dan Pasar Yaik, Jalan H Agus Salim, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Anehnya, buku lain lain milik Haryo yang ada di toko lantai dua di samping kanan kirinya tempat Alquran disimpan ludes dan hangus akibat terbakar api.
Selain itu, letak toko Haryo berada di lantai dua bagian depan Pasar Johar Semarang yang tak jauh dari toko pakaian Pada Suka di lantai satu diduga menjadi titik asal api penyebab kebakaran di Pasar Johar tersebut.
Semua kios di deretan toko Haryo habis terbakar. Di lantai toko banyak bercecer buku yang hangus terbakar dan lembap karena semprotan air dari petugas Pemadam Kebakaran (PMK) Kota Semarang empat hari lalu.
Alquran dan kitab lainnya di toko Haryo disimpan di peti tripleks tebal berlapis seng. Di situ ribuan Alquran dan kitab milik Haryo selamat dari dahsyatnya kebakaran yang terjadi mulai hari Sabtu (9/5) malam sekitar pukul 20.30 WIB lalu.
Dikutip dari merdeka.com,"Alhamdulillah mas, sebanyak 30 persenan barang dagangan saya selamat, saya memang jual kitab kuning, kitab pesantren, dan Alquran. Ini yang selamat di kotak depan toko," ungkap Haryo saat dikonfirmasi merdeka.com Selasa (12/5).
Haryo juga merasa heran, kenapa Alquran dan kitabnya yang berada di kotak hanya berlapis kayu dan seng tidak terbakar. Padahal, buku-buku lain miliknya di dalam toko semuanya ludes terbakar.
"Itu buku di depan toko yang di tripleks tapi tebal. Buku yang di dalam habis," terangnya.
Haryo mengaku, dirinya sudah pasrah dan mengira dagangan sudah habis terbakar. Tapi pagi tadi dia mendapat kabar dari karyawannya ada buku yang bisa diselamatkan.
"Pagi-pagi saya langsung ke sini bawa mobil buat mengangkut. Mau saya taruh di toko saya di Demak dan baru akan selesai sore ini," pungkas Haryo.